Jika Anda masih berpikir bermain game hanya menggunakan console dan pc saja maka Anda sudah ketinggalan zaman, sebab sekarang sudah ada handheld gaming PC yang bisa memberikan Anda pengalaman bermain game kapan saja dan di mana saja.
Sebenarnya pengalaman tersebut bisa dengan mudah didapatkan hanya dengan memiliki smartphone saja. Sebab sekarang juga ada banyak sekali game bagus rilis pada platform mobile ini.
Namun bagaimana jadinya jika Anda ingin bermain game console ketika sedang liburan?
Masalah itu bisa diatasi secara mudah dengan adanya handheld gaming yang memungkinkan para gamer bermain game console di mana saja dan kapan saja. Pastinya Anda penasaran bukan apa saja handheld gaming device yang akan kami rekomendasikan? Untuk itu simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.
5 Handheld Gaming PC dengan Fitur dan Spesifikasi Terbaik
Pesatnya perkembangan teknologi menjadi salah satu faktor munculnya berbagai produk yang mungkin tidak pernah dibayangkan sebelumnya. Salah satu teknologi tersebut adalah ketika bisa bermain game console maupun pc kapan saja dan di mana saja.
Para player console maupun pc pastinya harus merelakan tidak bisa bermain game ketika bepergian dan jauh dari rumah. Karena tidak akan memungkinkan untuk membawa console maupun pc ketika bepergian. Namun dengan adanya handheld gaming PC semua itu bisa Anda lakukan dengan mudah.
-
Nintendo Switch OLED
Nintendo switch menjadi salah satu handheld console atau konsol genggam yang digunakan oleh paling banyak orang. Dari awal perilisannya nintendo sudah menjual lebih dari 125 juta unit diseluruh dunia. Apakah Anda menjadi salah satu pengguna nintendo switch?
Konsol portabel ini menawarkan pengalaman berbagai game khas nintendo yang seru dan tentunya menyenangkan. Dengan kualitas layarnya yaitu OLED memungkinkan Anda untuk melihat layar dengan ukuran 7 inch secara lebih nyata. Tidak heran konsol portabel ini disebut sebagai salah satu handheld gaming PC terbaik.
-
Steam Deck
Steam adalah perusahaan penjual berbagai game pc seperti elden ring, red dead redemption 2, cyberpunk, dan masih banyak lainnya. Melihat kesuksesan dari nintendo pada produk nintendo switch mereka steam membuat produk pesaingnya yaitu Steam deck.
Steam deck juga menjadi salah satu faktor konsol portabel dibicarakan oleh begitu banyak orang. Sebab dengan steam deck pemain bisa bermain berbagai game sebelumnya Anda mainkan pada pc atau laptop melalui konsol portabel satu ini.
Menariknya Anda tidak perlu membeli lagi game yang sudah dibeli pada akun steam pc. Jadi pemain hanya perlu login akun steam pada steam deck, download game yang sudah dibeli, dan pemain bisa memainkan game tersebut pada handheld gaming PC ini.
-
ROG Ally
Konsol portabel yang baru saja dirilis oleh salah satu perusahaan dengan fokus pada dunia gaming yaitu ROG (Republic of Gamers) adalah ROG Ally. ROG Ally adalah produk konsol portabel selanjutnya yang masuk ke dalam pembahasan kali ini.
Produk ini juga menjadi salah satu pesaing terdekat dari Steam Deck yang mendapatkan kesuksesan pada awal perilisannya. ROG sendiri melakukan klaim pada konsol portabel buatan mereka lebih baik dari handheld gaming PC lainnya ada dipasaran.
Dibekali dengan CPU AMD Ryzen Z1 beserta GPU AMD Zen 4/RDNA 3 konsol portabel ini memungkinkan Anda untuk bermain game apapun kapan saja dan di mana saja. Bahkan ROG Ally benar-benar memiliki tampilan layaknya pc yang ada di dalam genggaman.
-
GPD Win 3
GPD Win 3 menjadi konsol portabel berikutnya yang masuk ke dalam pembahasan handheld gaming PC kali ini. Konsol ini bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin bermain game di mana saja dengan harga lebih murah.
Sebab GPD Win 3 bisa didapatkan dengan harga Rp 11-12 jutaan saja, sedangkan pada konsol lainnya Anda perlu merogoh kocek lebih dalam lagi mencapai Rp 14-17 jutaan. Meskipun lebih murah spesifikasi yang ditawarkan oleh konsol ini tidaklah sembarangan.
Konsol ini dibekali dengan prosesor intel generasi 11 dengan RAM DDR 16GB serta SSD NVMe 1TB. Selain itu Anda juga bisa menggunakan keyboard mode QWERTY yang akan memudahkan Anda dalam melakukan navigasi ketika sedang menggunakan konsol ini.
-
Razer Kishi Mobile Game Controller
Jika Anda sudah memiliki ponsel atau smartphone dengan kemampuan gaming yang cukup baik maka Anda tidak perlu lagi membeli konsol portabel. Anda hanya perlu membeli Razer Kishi mobile game controller memungkinkan player untuk bermain game mobile menggunakan controller.
Sebab sekarang ada banyak juga game bagus yang rilis pada platform mobile dan tentunya perlu untuk Anda coba. Mulai dari Ghensin impact, honkai impact, minecraft, PUBG mobile, dan masih banyak lainnya. Jadi, handheld gaming PC mana yang menjadi favorit Anda sebagai seorang gamer?